Batam merupakan salah satu kota di Kepulauan Riau yang menjadi tujuan wisata, baik itu wisatawan lokal maupun mancanegara. Walaupun mempunyai wilayah yang tidak terlalu besar, namun Batam memiliki banyak hotel dan resort lho! Ratusan hotel dengan berbagai kelas, mulai dari bintang satu hingga bintang lima, tersebar di penjuru Kota Batam. Termasuk diantaranya adalah beberapa resort bertaraf internasional.
Persiapkan Rencana Liburanmu!
Buat kamu yang sedang merencanakan untuk main ke Batam, persiapkan dulu semuanya dengan matang ya! Karena waktu liburan adalah waktu yang berharga dan sayang kalau tidak dimanfaatkan secara maksimal.
Saya tidak merekomendasikan untuk melakukan liburan sedara dadakan atau tidak terencana.
Alasannya jelas, liburan dadakan akan membuat kita kurang informasi dan persiapan. Ujung-ujungnya nanti malah berujung pada kekecewaan dan bisa jadi malah menambah biaya. Udah kecewa, nombok pula!
Yang sudah terencana saja kadang tidak berjalan mulus 100%, apalagi yang tidak terencana, bukan?
Liburan itu tidak harus mahal dan menguras kantong lho. Kita hanya perlu lebih smart dalam merencanakan segala sesuatunya. Jadi, liburan pun tenang dan tidak akan berujung pada kekecewaan.
Nah, Enjoy Batam ada tips traveling hemat nih untuk kamu yang sedang merencanakan liburan, baik itu rencana liburan ke Batam atau kota tujuan wisata lainnya, supaya kamu tetep bisa enjoy menikmati liburan kamu.
Tips Traveling Hemat Enjoy Batam
Dalam perencanaan traveling, kita perlu membuat rencana budgeting agar liburan kita sesuai dengan budget yang kita anggarkan. Tiga hal pokok yang harus kita perhitungkan adalah akomodasi, biaya makan dan biaya rekreasi.
Dari ketiga hal pokok tersebut, akomodasi merupakan penyumbang biaya terbesar dalam traveling. Jadi, sebisa mungkin kita harus menekan biaya akomodasi untuk mewujudkan traveling hemat! Caranya bagaimana? Simak tips traveling hemat dari saya berikut ini.
- Cari tiket pesawat atau kereta sendiri secara online
Kamu tentu sudah tidak asing dong dengan layanan yang satu ini. Ini adalah salah satu kekuatan internet yang sangat memudahkan kita. Di Indonesia sendiri sudah banyak tersedia berbagai media online yang memberikan service pencarian tiket pesawat, tiket kereta, paket perjalanan dan paket liburan hemat dengan harga yang bersaing.
Kamu bisa melakukan pengecekan harga dan membandingkannya dengan situs penyedia layanan online lainnya. Meski kadang selisih harganya tidak terlalu banyak, namun apabila kamu bepergian rame-rame, tentu akan sangat membantu, bukan?
- Pilih hotel yang tepat
Selain tiket perjalanan, kamu juga harus lebih selektif dan smart dalam memilih tempat menginap. Untuk traveling hemat, pilih hotel budget yang menawarkan kamar dengan fasilitas yang nyaman. Kamu tidak ingin liburanmu terganggu dengan memilih hotel yang asal murah dengan fasilitas asal-asalan, kan?
Banyak sekali penyedia jasa pembelian voucher hotel online atau online travel agent (OTA) dan virtual hotel operator (VHO) di Indonesia. Beda diantara kedua jasa tersebut adalah, OTA menjual kamar hotel dengan brand hotel tersebut, sedangkan VHO menjual kamar hotel dengan brand sendiri.
Untuk hotel budget, VHO lebih direkomendasikan karena VHO akan menerapkan standar mereka sendiri untuk kamar hotel yang bekerjasama dengan mereka. Jadi, kamar tersebut akan memiliki dua standar, yaitu standar hotel ditambah dengan standar yang diterapkan oleh VHO. Kenyamanan plus-plus untuk traveler!
Pernah melihat logo di atas? Logo tersebut adalah milik salah satu recommended VHO di Indonesia, ZEN Rooms. Kenapa recommended? Karena ZEN Rooms menerapkan standar kualitas mereka dan melakukan audit secara berkala di hotel yang telah bekerjasama. 5 kualitas utama yang mereka jamin ketersediaannya adalah kamar yang bersih, tempat tidur yang nyaman, kamar mandi dalam, AC, dan WiFi yang kencang.
Di Batam, ada 11 hotel yang telah bekerjasama dengan ZEN Rooms. Kesebelas hotel tersebut telah dipilih oleh ZEN Rooms dari hotel bintang 2 dan 3 terbaik dari segi lokasi, fasilitas dan harga, serta telah diaudit oleh ZEN Rooms untuk memastikan kualitasnya secara langsung.
Saya sendiri pernah menginap di salah satu kamar di ZEN Rooms near Purimas Batam Center, yang berlokasi sangat strategis di Batam Center. Harga yang terjangkau dengan lokasi di pusat kota untuk akses mudah ke mana saja di kota Batam.
Berikut ini adalah cuplikan video yang saya buat.
- Rajin cari promo!
Persaingan yang ketat membuat para penyedia jasa online terus berinovasi. Salah satunya adalah dengan mengadakan promo. Promo juga bisa bermacam-macam, bisa promo merchant, promo kartu kredit, promo season tertentu, promo sponsor dan lainnya. Sempatkanlah waktu kamu untuk mencari promo-promo ini. Lumayan ada tambahan diskon untuk traveling hemat.
Nah, cara untuk mencari dan mendapatkan promo adalah sebagai berikut.
- Berlangganan di situs penyedia jasa online. Gampang kok, tinggal masukkan email newsletter untuk mendapatkan info terbaru. Jangan khawatir inbox kamu penuh! Info yang tidak relevan tinggal delete saja kok, ya kan?
- Mengunjungi situs penyedia kupon atau diskon. Cari saja di search engine dengan keyword “diskon dan kupon Indonesia”.
- Bila kamu memakai kartu kredit, kunjungi website kartu kredit kamu untuk melihat promo yang sedang berjalan. Jangan lupa manfaatkan poin kamu ya! Ingat juga kalau kamu bisa mendapatkan fasilitas executive lounge untuk kartu kredit tertentu. Lumayan, sambil menunggu boarding!
- Perhatikan promo di tiap-tiap situs penyedia jasa online. Biasanya mereka akan memasang banner tentang promo yang sedang berlangsung.
ZEN Rooms juga salah satu VHO yang sering memberikan promo untuk pelanggannya. Di bulan September ini, ZEN Rooms memberikan diskon 15% untuk pembelian kamar. Dan ZEN Rooms juga selalu memberikan diskon 10% untuk pemesanan kamar kedua lho!
Tips Tambahan Khusus buat Kamu!
Nah, selain tips traveling hemat di atas, saya ada sedikit tips singkat nih untuk membuat perencanaan liburanmu semakin maksimal. Check this out!
- Cari informasi sebanyak mungkin tentang daerah wisata yang dituju. Baca review dari traveler lain dan portal informasi terpercaya di daerah tersebut. Kenali budaya di sana supaya lebih membaur dan menikmati. Untuk Kota Batam, kamu sudah di website yang tepat. Iya! Yang sedang kamu akses sekarang ini!
- Catat destinasi wisata yang kamu tuju, bagaimana cara menuju ke sana, dan tentukan rute terbaikmu.
- Perhatikan tanggal dan jam keberangkatan, pastikan check in dalam jangka waktu yang ditentukan. Perhatikan juga apabila ada jadwal untuk transit, apalagi jika berbeda maskapai. Jika bersama teman atau keluarga, bagilah informasi dengannya.
- Jangan bawa duit terlalu ngepas! Biasakanlah memiliki dana cadangan atau dana tidak terduga. Kita tidak akan pernah tau apa yang akan terjadi. Tapi kita bisa mempersiapkan segala sesuatunya.
- Simpan nomer darurat yang bisa dihubungi, terutama apabila kamu bepergian ke luar negeri. Lebih bagus lagi kalau bisa dihafal.
Lho, masih di sini? Cuss! Siapin rencana liburanmu!
terima kasih atas tipsnya udah lengkap banget